Mengenal Rempah-rempah Pekak, Kapulaga, dan adas


Beberapa hari lalu kawanku membawakanku aku aneka rempah-rempah. Masing-masing sebungkus kecil. Aku sangat senang menerimanya. Selain ingin kugunakan jamu, aku dari dulu penasaran dengan rasa tiap-tiap rempah-rempah ini.


Biasanya bumbu masakan yang kuketahui itu-itu saja. Paling-paling yang sering kugunakan itu bawang merah, bawang putih, lengkuas, kunir, jahe, kencur, serai wangi, kemiri, merica, ketumbar, cengkeh, kapulaga, dan kunci. Masih banyak lainnya yang belum kucobai, seperti adas, pekak, dan kapulaga. Oleh karenanya aku senang sekali mendapatkan aneka herbal ini.

Selain dapat digunakan sebagai bumbu masakan, adas, pekak, dan kapulaga bisa digunakan sebagai obat. Rata-rata mereka bagus untuk obat berhubungan dengan tenggorokan.

Pekak atau bunga lawang memiliki bentuk yang cantik seperti bunga kecokelatan. Ia banyak digunakan di masakan India sebagai bumbu kari. Ia baik untuk mengatasi mual-mual ibu hamil, antijamur, antibakteri, mengatasi gangguan tidur, juga mengatasi nyeri sendi. Bahkan ada info menarik bunga lawang ini menjadi bahan obat flu burung.

Sedangkan adas cocok untuk mengatasi masalah anemia, biduran, gangguan pencernaan, dan mencegah penyakit kanker. Aku belum pernah mencoba memakannya langsung. Biasanya ia digunakan untuk bumbu masakan di kawasan Turki.

Sedangkan kapulaga banyak digunakan oleh masakan India. Rasanya memang khas. Ia juga digunakan dalam masakan seperti sop kambing. Ia baik untuk membantu nyeri sendi, menjaga kesehatan ginjal dan meredakan stress.

Wah menarik ya. Aku panasaran dengan bunga lawang. Aku mau bikin ah jamunya. 

Komentar

Postingan Populer