Graha Cijantung Makin Berwarna dengan Kehadiran BreadTalk


Graha Cijantung atau yang juga disebut Mal Cijantung sejak beberapa silam semakin berwarna dengan kehadiran tenant yang memiliki banyak peminat, yaitu BreadTalk.



Gerai BreadTalk ini terletak di lantai dasar. Ukuran bangunannya sih rata-rata dan kehadirannya nampak mencolok dengan hiasan aneka roti yang mengundang selera.

Untuk harga sih sama saja dengan tempat lain. Waktu awal buka saja ada promo. Kalau melihat harga per awal Agustus kemarin harga roti berkisar Rp 7500 ke atas. Agak naik sih harganya. Rata-rata roti yang favorit ditawarkan dengan harga Rp 9-11 ribu.



Beragam roti ada dari yang rasa abon pedas dimana dulu paling populer. Roti dengan rasa kopi ala roti bun, roti dengan isian kacang merah, juga roti dengan isian cokelat dan keju. Rotinya sih semakin berwarna-warni, saya sendiri memilihnya berdasarkan selera akan isiannya hehehe. Kalau roti dengan rasa asin gurih biasanya harganya Rp 11-13 ribu.

Favorit kami berdua malahan roti tawar dengan taburan kismis. Dulu kami suka beli yang ukurannya besar. Tapi karena sekarang harganya menanjak, kami sudah puas beli yang ukuran separuh.

Oh ya di sini juga ada grup BreadTalk yaitu J.Co Donuts. Kapan-kapan akan saya ulas deh.


Komentar

Postingan Populer