Hidangan Hebring Berbahan Daging Kambing





Perayaan Idul Adha identik dengan daging kambing. Jika Kalian sudah bosan memasak daging kambing sebagai gulai ataupun sate, maka beberapa masakan ini bisa menjadi inspirasi untuk memberikan warna lain dalam hidangan kambing.  Ada tengkleng, tongseng, hingga nasi goreng kambing.

Daging kambing berbeda dengan daging sapi. Umumnya daging kambing memiliki aroma yang khas dan rasa yang lebih manis dibandingkan daging sapi. Masakan yang umum terbuat dari daging kambing di Indonesia adalah gulai dan sate. Ada juga yang menyajikannya sebagai kambing guling.

Saat ke daerah Tegal hingga Pekalongan maka terdapat warung tenda dan depot sate kambing muda di pinggir jalan. Oleh karena menggunakan daging kambing muda maka dagingnya begitu empuk dan berasa manis. Sate ini sudah enak tanpa sambal kecap. Biasanya sate ini juga dihidangka bersama sop dengan isian wortel, kentang, tulang dan daging kambing. Dulu saya kurang suka dengan sate dan sop daging kambing. Tapi setelah terbiasa menyantapnya di Puncak dengan warung yang terkenal yaitu H. Kadir, saya pun menyukainya. Memang harganya lumayan menguras kantong, jadi ya jarang-jarang ke tempat ini. Di dekat rumah, sate kambing biasa dihargai Rp 14 ribu/5 tusuk dan sopnya sekitar Rp 20 ribu. Sedangkan di daerah Tegal harganya bisa Rp 50 ribu/lusin. Mending menanyakan dulu harganya karena saya pernah mengalami ‘digethok’ saat bersantap sate kambing muda. 

Sup Kambing


Jenis sate yang menggunakan kambing lainnya adalah sate madura dan sate maranggi. Seperti yang saya kisahkan di artikel sebelumnya, untuk membuat sate maranggi maka dagingnya diungkep bersama bumbunya sehingga bumbunya sudah merasuk dan sebenarnya tak perlu lagi cocolan.  Yang juga mirip dengan sate apalagi kalau bukan masakan yang ditunggu saat resepsi pernikahan, yaitu kambing guling. Kambing guling ini sudah enak dagingnya tanpa sambal kecap. Masakan ini umumnya paling cepat habis saat resepsi pernikahan.

Hidangan berikutnya dari daging kambing adalah tengkleng dan gulai. Menurut saya masakan ini mirip-mirip dari segi rasa. Hanya tengkleng lebih ringan dan isiannya kebanyakan tulang. Ya, tak heran jika harganya lebih murah. Masakan tengkleng ini saya jumpai di daerah Surakarta. Empal gentong juga mirip dengan gulai hanya agak ringan. Dan saya rasa daging kambing juga bisa dimasak ala empal gentong.

Tongseng juga berbahan daging kambing. Masakan ini seperti campuran gulai dan semur. Ada yang menggunakan santan, ada juga yang menggantinya dengan kemiri. Lalu bumbunya di antaranya ada kecap, lada, bawang putih, dan bawang merah. Sebagai isiannya selain irisan daging, ada tomat, kubis yang dirajang dan renyah, juga irisan bawang putih. Rasanya hangat, gurih, dan sedap. Di Jakarta seporsi tongseng daging kambing rata-rata Rp 18-20 ribu. Masakan yang mirip adalah krengsengan dimana bumbunya lebih kental dan tanpa santan. Krengsengan biasanya menggunakan daging sapi, tapi ada juga yang menggunakan daging kambing.

Masakan kambing lainnya tak kalah sedap adalah nasi goreng kambing. Kambing diiris lalu dicampur dengan bumbu nasi goreng ditumis hingga harum lalu ditambahkan nasi hingga matang dan bumbu tercampur rata. Nasi goreng kambing paling populer adalah Nasi Goreng Kebun Sirih. Saya pernah ke sana dan nasinya dimasak dalam wajan yang besar untuk porsi yang cukup banyak. Nasi gorengnya memang mantap dan biasanya disertai dengan emping dan acar.

Nasi goreng kambing

Oh ya daging domba dan daging kambing memang selintas mirip. Tapi dari pengalaman memasak daging domba, aromanya tak setajam daging kambing dan lemaknya tidak banyak. Dagingnya relatif lebih padat. Domba sendiri biasanya dijadikan isian kebab dan juga sering menjadi bahan masakan Timur Tengah dan India seperti teman nasi kebuli dan masala.

Jika masih bingung hendak diolah seperti apakah daging kambing maka juga bisa disajikan sebagai empal dengan diungkep bersama bumbu dan santan beserta daun salam serta serai sebelum kemudian digoreng dan disantap bersama sambal. 

gambar ada yang pernah dipublikasikan di openriceID




Komentar

Postingan Populer